Sabtu, 23 April 2016

JARINGAN


-Kelompok sel yang sejenis, memiliki bentuk dan fungsi yang sama dalam tubuh makhluk hidup multiseluler.

I, HEWAN
Terdiri dari jaringan : Epitel, saraf, otot, dan ikat.

*Jaringan epitel- Jaringan yang melapisi permukaan tubuh/organ tubuh baik permukaan luar maupun dalam. Seperti : epitel pipih selapis, epitel pipih berlapis banyak, epitel silindris selapis, epitel silindris berlapis banyak, epitel kubus selapis, epitel kubus berlapis banyak, epitel transisi, epitel kelenjar.

* Jaringan saraf- Dibentuk oleh sel-sel saraf/neuron. Satu neuron dibentuk oleh badan sel, dendrit dan akson. Dendrit berfungsi menerima rangsang dari neuron lain, dan kason berfungsi meneruskan rangsang tersebut ke neuron berikutnya. Seperti : neuron, sensorik, neuron motorik.

*Jaringan otot- Kumpulan sel otot yang berfungsi melakukan gerak pada bagian tubuh. Seperti : otot polos, otot rangka, otot jantung.

*Jaringan ikat- Jaringan pengikat yang berfungsi untuk mengikat jaringan dan alat tubuh serta menujuang berdirinya tubuh. Seperti : pengikat longgar, pengikat padat, jaringan lemak, tulang rawan, jaringan tulang, jaringan darah, jaringan limfe.


II, TUMBUHAN
Terbagi menjadi dua, yaitu : jaringan Meristem dan jaringan dewasa.

*Jaringan Meristem- Terdiri dari sekelompok sel yang sifatnya selalu membelah diri. Terdapat pada lembaga, ujung batang, kuncup, kambium, dan ujung akar. Jaringan meristem akan selalu membelah, ada dua jenis meristem :
1) Meristem primer : ada pada semua tumbuhan, menyebabkan pertumbuhan vertical. Menambah tinggi batang dan mempertinggi akar semakin masuk ke dalam bumi.

2) Meristem Sekunder : hanya pada jenis tumbuhan tertentu, missal pada tumbuhan dikotil dan monokotil(gymnospermae). Menyebabkan pertumbuhan horizontal, menambah diameter batang.

*Jaringan dewasa- Meristem berdiferensi menjadi jaringan dewasa berubah bentk dan fungsinya. Berikut adalah jaringan dewasa : jaringan dermal, jaringan dasar, jaringan pembuluh/pengangkut, jaringan penyongkong/penguat.

1) jaringan dermal: menutupi permukaan akar, batang, dan daun. Jaringan yang berfungsi melindungi semua jaringan dibawahnya. Seperti: jaringan epidermis dan jaringan endodermis. Jaringan epidermis pada daun menjadi stomata dan yang di batang menjadi lentisel, pada kar menjadi rambut-rambut akar.

2) jaringan dasar- jaringan yang memiliki banyak fungsi. Seperti :jaringan parenkim. Terdapat pada seluruh tumbuhan. Ada dua macam jaringan parenkim, yaitu jaringan tiang (palisade) dan jaringan bunga karang (spons). Di jaringan parenkim terdpaat banyak kloroplas, berfungsi sebagai tempat fotosintesis dan tempat menyipan zat makanan.

3) jaringan pembuluh/pengangkut- berfungsi mengangkut air dan zat hara serta hasil fotosintesis ke seluruh tubuh tumbuhan. Seperti: Xilem (mengangkut air dan zat hari dari akar ke daun) dan floem (mengangkut hasil fotosintesis atau zat makanan ke seluruh tubuh tumbuhan).


4) jaringan penyongkong/penguat- jaringan yang mnguatkan dan menyongkong tubuh tumbuhan. Seperti: jaringan kolenkim dan sklerenkim. Jaringan kolenkim terdapat pada tangkai daun, berfungsi sebagai penyongkong tangkai daun. Jaringan sklerenkim terdapat pada batang dan luar daun. Berfungsi menutupi bagian luar dari biji/buah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar